26 April 2025
58
MTQ ke-14 Kecamatan Loa Janan Ilir Resmi Dibuka, Wawali Janjikan Hadiah Umrah untuk Juara Umum

SAMARINDA, KOMINFONEWS – Lantunan ayat suci Al-Qur’an bergema syahdu di halaman Masjid Jami Al Muttaqin, Jalan Cipto Mangunkusumo RT 02, Kelurahan Harapan Baru, Kecamatan Loa Janan Ilir, pada Jumat (25/04/2025). Suasana haru dan khidmat menyelimuti acara pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-14 tingkat Kecamatan Loa Janan Ilir, yang digelar sebagai bentuk komitmen dalam membangun generasi Qur’ani yang unggul, religius, dan beradab.
Mengusung tema “MTQ Membangun Generasi Qur’ani Menuju Samarinda Religius, Beradab, dan Maju”, kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Wakil Wali Kota Samarinda, H. Saefuddin Zuhri, melalui penekanan sirine dan pembukaan miniatur Al-Qur’an sebagai simbol dimulainya perlombaan.
Acara diawali dengan pembacaan basmalah, menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, pembacaan ayat suci Al-Qur’an, doa bersama, serta sambutan dari berbagai tokoh penting. Hadir dalam kesempatan ini antara lain Staf Ahli Wali Kota Bidang Pemerintahan I, Plt. Kabag Kesra Abu, Camat Loa Janan Ilir, para lurah se-Kecamatan Loa Janan Ilir, anggota DPRD Samarinda, Habib Khalid Assegaf, Dewan Pengurus LPTQ, pengurus Masjid Jami Al Muttaqin, serta para kafilah dari seluruh kelurahan di Loa Janan Ilir.
Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota menyampaikan rasa bangganya terhadap semangat para peserta dan masyarakat yang terlibat. Ia menuturkan bahwa kegiatan ini bukan sekadar ajang perlombaan, tetapi juga sebagai upaya memperkuat kecintaan generasi muda terhadap Al-Qur’an.
“InsyaAllah, dari kelurahan mana pun yang berhasil meraih piala umum, saya akan memberangkatkan satu kuota umrah sebagai bentuk apresiasi. Apalagi dalam kegiatan ini ada hafidz dari 1 hingga 30 juz, sungguh membanggakan!” ujar Saefuddin Zuhri.
Ia juga menegaskan bahwa Musabaqah Tilawatil Qur’an merupakan sarana untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia yang tidak hanya cerdas, tetapi juga berakhlak mulia dan spiritual.
Sementara itu, Ketua Panitia Suharsono menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat dan tamu undangan yang telah hadir. Ia berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan baik, lancar, dan aman.
Acara juga dirangkai dengan pelantikan dewan hakim serta penyerahan piala bergilir yang akan diperebutkan oleh para peserta dari masing-masing kelurahan.
Melalui MTQ ini, Kecamatan Loa Janan Ilir kembali menegaskan perannya sebagai salah satu wilayah yang aktif dalam mendorong terciptanya generasi Qur’ani. Semoga kegiatan ini menjadi wasilah untuk semakin mendekatkan diri kepada Allah SWT dan melahirkan insan-insan mulia penjaga Kalam-Nya. (RIZ/RR/KMF-SMR)