09 April 2025
1270
Pimpin Apel dan Halal Bi Halal, Saefuddin Zuhri Ajak Petugas Damkar Jalankan Tugas Mulia dengan Keikhlasan

SAMARINDA, KOMINFONEWS - Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Samarinda menggelar Apel Gabungan sekaligus Halal Bihalal yang berlangsung di halaman kantor dinas tersebut pada Rabu (09/04/2025) pagi. Acara ini dihadiri langsung oleh Wakil Wali Kota Samarinda H. Saefuddin Zuhri, Kepala Dinas, serta seluruh pegawai di lingkungan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kota Samarinda.
Bertindak sebagai Pembina Apel, Wakil Wali Kota dalam amanatnya mengucapkan rasa syukur karena seluruh jajaran dapat berkumpul dalam suasana penuh kebersamaan pasca Idulfitri. "Pertama, marilah kita panjatkan puji syukur kepada Allah Subhanahu Wa Ta'ala, yang mana pada pagi hari ini kita bisa berkumpul di sini dalam rangka Apel Pagi dan Halal Bihalal," ujarnya membuka sambutan.
Dalam arahannya, H. Saefuddin Zuhri menegaskan pentingnya peran petugas pemadam kebakaran dalam menjaga keselamatan masyarakat. Dia mengingatkan bahwa tugas pemadam kebakaran meliputi lima fungsi utama atau dikenal dengan panca dharma, yaitu: pencegahan dan pengendalian kebakaran, pemadaman kebakaran, penyelamatan, pemberdayaan masyarakat, serta penanganan kebakaran bahan berbahaya dan beracun.
“Tugas Bapak dan Ibu sangat berat, tapi sangat mulia. Karena itulah petugas damkar wajib siap siaga 24 jam. Moto ‘Pantang Pulang Sebelum Api Padam’ harus menjadi pegangan dalam setiap pelaksanaan tugas," tegasnya.
Wakil Wali Kota juga mengapresiasi ketulusan para petugas yang menolong tanpa pamrih, seraya mengingatkan bahwa pengabdian ini merupakan bentuk amal ibadah yang akan diterima oleh Allah SWT. Ia menceritakan kisah tentang betapa petugas damkar sering kali mendahulukan tugasnya dibandingkan kepentingan pribadi dan keluarga.
Lebih jauh, dalam momen halal bihalal tersebut, H. Saefuddin Zuhri menyampaikan permohonan maaf atas nama pribadi, keluarga, dan Pemerintah Kota Samarinda. "Apabila ada kesalahan, baik pribadi maupun atas nama Pemerintah Kota Samarinda, saya mohon maaf yang sebesar-besarnya. Semoga ke depan kita semua diberikan kesehatan, kekuatan, dan manfaat dalam menjalankan amanah mulia ini," tuturnya.
Usai apel, Wakil Wali Kota Samarinda bersalaman dengan seluruh peserta apel sebagai bentuk mempererat tali silaturahmi. Kegiatan dilanjutkan dengan sesi foto bersama, menambah keakraban di antara seluruh peserta. Acara kemudian ditutup dengan santap bersama menikmati hidangan yang telah disiapkan panitia, menambah kehangatan suasana halal bihalal pada pagi ini. (ASYA/KMF-SMR)